Toyota Yaris Haykers Menyasar Kaum Muda Petualang

Sesaknya merk dan varian mobil pada segmen medium hatchback menginspirasi PT Toyota Astra Motor (TAM) untuk membuat hatchback yang agak berbeda dengan yang telah ada saat ini. Di segment hatchback ini, TAM sudah memiliki Toyota Yaris, dan untuk menjaga dominasinya di segment ini, TAM akhirnya menelurkan Toyota Yaris Heykers. Peluncuran Yaris Heykers pada 3 November 2016 diharapkan dapat menyasar konsumen kaum muda yang senang berpetualang.

Dibanding Toyota Yaris versi standar, terdapat beberapa perubahan yang membuat tampilan Toyota Yaris Heykers ini berbeda. Dari luar, ada bumper depan dengan, side skirts, bumper belakang, roof rail, overfender, pelek, spoiler, suspension kit dan stiker Heykers baru. Di dalam, head unit 7 inci baru dengan kemampuan smartphone mirroring. 



Hal baru pada varian ini adalah ground clearance yang menjadi 184 mm karena penggunaan New TRD Suspension (+20 mm) dan wheelbase 2,550 mm, dengan panjang 4,115 mm, lebar 1,700 mm, tinggi 1,510 mm. Ukuran ban yang lebih besar 195/55 R16 (+15mm). Alloy wheel beraksen dual tone silver dan dark titanium.

Yaris Heykers ditenagai oleh mesin yang sama denga Yaris standard, yaitu 2NR-FE 1.496cc yang mampu menyemburkan daya maksimum sebesar 107Ps/6.000 rpm dengan torsi maksimum sebsar 14.3 Kgm yang didapat pada 4.200 rpm dan menggunakan Electronic Power Steering (EPS).

Terdapat 7 pilihan warna untuk Yaris Heykers, yaitu : Super White 2, Attitude Black Mica, Blue Metalic, Silver Metalic, Gray Metalic, Red Mica Metalic dan Orange Metalic.

Harga Yaris Heykers
Yaris Heykers M/T    Rp. 266.000.000
Yaris Heykers CVT    Rp. 277.800.000


Source : toyota.astra.co.id

Post a Comment

0 Comments